Laman

Lazada Indonesia
Home » » Besok Pilkada Kabupaten Muba Digelar

Besok Pilkada Kabupaten Muba Digelar

Jika tidak ada halangan, Besok (Selasa, 27/9/2011), Pemilihan Kepala Daerah (Pilakda) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Provinsi Sumatera Selatan, akan digelar.

Warga Muba akan memilih secara langsung siapa yang layak menjadi pemimpin wilayah dengan luas sekitar 14.265,96 Km2 itu.

Dalam beberapa bulan terakhir tiga kandidat yang ikut bertarung sudah melakukan sosialisasi dan kampanye untuk mendekatkan diri kepada masyarakat.

Dan sisa waktu tiga hari terakhir, tahapan Pilkada Muba sudah memasuki masa tenang.



Sekarang tinggal menunggu, apakah pasangan nomor 1 Dodi Reza Alex-Islan Hanura, nomor 2 Sulgani Pakuali-Sujari, atau justru pasangan incumbent Pahri Azhari yang akan terpilh dan layak meraih Muba 1.

Melihat perkembangan setiap tahapan, persaingan antar pasangan calon tergolong cukup ketat.

Tidak mudah memprediksi siapa yang menang dan siapa yang akan kalah.

Memaklumi kondisi ini, warga kerap mengibaratkan kompetisi sepak bola di Laliga antara Real Madrid vs Barcelona.


Sesuai Hati Nurani

Terlepas dari itu, KPU Muba sebagai panitia sudah berupaya maksimal untuk melaksanakan Pilkada hingga suskes dan menghasilkan pemimpin yang dikehendaki warganya.

Semua persiapan, seperti 1.367 tempat pemungutan suara (TPS) berikut perlengkapan untuk mencoblos juga sudah didistribusikan ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) di 14 kecamatan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Muba sebagai penyelenggaran mengajak masyarakat yang masuk dalam 442.658 daftar mata pilih (DPT) menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani.

“Alhamdulillah semua pekerjaan kita selesaikan sesuai ketentuan dan aturan. Mudah-mudahan pemungutan suara pada saatnya berjalan lancar. Masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya mulai pukul 07.00-12.30, 27 September nanti,” kata Ketua KPU Muba, Khadafi, kepada Sripoku.com, Minggu (25/9).

Khadafi, berharap masyarakat berkenan meluangkan waktu untuk menggunakan hak pilih dengan datang ke TPS yang telah ditentukan sesuai kartu pemilih yang sudah dibagikan.

Untuk kepentingan ini pula, ia menyampaikan bahwa sesuai UU dan Peraturan KPU, pada hari pemungutan suara kantor dan sekolah diliburkan.

“Mohon bantuan masyarakat, agar menginformasikan ajakan ini. Kita ingin semua warga yang berhak turut andil dalam menentukan siapa pemimpin Muba ini lima tahun mendatang,” tegasnya.

Muba Harus Kondusif

Terpisah, Bupati Muba H Pahri Azhari yang sudah mengakhiri masa cutinya mengimbau agar masyarakat Muba secara bersama-sama menyalurkan hak pilih sesuai hati nurani dan tetap menjaga suasana kondusif. Menurut dia, pilihan boleh berbeda, tapi tetap dalam semangat kebersamaan dan kekeluargaan.

Kemarin, Pahri juga sempat mengamati langsung kesiapan penyelenggaraan Pilkada Muba di beberapa kecamatan, seperti Babatsupat, Sungaililin, Keluang dan lainnya.

“Sejauh yang terlihat, Penyelenggaraan Pilkada nampaknya sudah siap. PPS juga sudah membagikan kartu pemilih. Ya kita berharap Pilkada berlangsung lancar dan kondusif,” ujarnya.
Share this article :

0 komentar:

Post a Comment

Mohon Maaf Komentar : Mengandung SARA, Sex, Menghasut/provokasi dan sejenisnya akan kami "Hapus"

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Kabar Palembang - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger